Makna, Arti dan Lirik Lagu Gending Sriwijaya
Minggu, 18 Desember 2016
1 Comment
Tarian Gending Sriwijaya Sumber Foto : IndonesiaKaya.Com |
Lirik Lagu Gending Sriwijaya - Gending Sriwijaya merupakan lagu daerah yang berasal dari Provinsi Sumatera Selatan. Gending Sriwijaya ialah lagu dan tarian tradisional yang berasal dari masyarakat kota Palembang. Nada lagu Gending Sriwijaya dimainkan dan diperdengarkan untuk mengiringi tari Gending Sriwijaya. Lagu maupun tarian Gending Sriwijaya menggambarkan sebuah keluhuran budaya, kejayaan serta ke Agungan Kemarajaan Sriwijaya yang dahulu pernah pernah berjaya untuk mempersatukan wilayah barat Nusantara.
Berikut Lirik Lagu Gending Sriwijaya :
Gending Sriwijaya
Oleh A. Dahlan Muhibat
Di kala ku merindukan keluhuran dahulu kala
Kutembangkan nyanyian lagu Gending Sriwijaya
Dalam seni kunikmati lagi zaman bahagia
Kuciptakan kembali dari kandungan Sang Maha Kala
Sriwijaya dengan Asrama Agung Sang Maha Guru
Tutur sabda Dharmapala Sakyakhirti Dharmakhirti
Berkumandang dari puncaknya Seguntang Maha Meru
Menaburkan tuntunan suci Gautama Buddha sakti.
Borobudur candi pusaka zaman Sriwijaya
Saksi luhur berdiri teguh kokoh sepanjang masa
Memahsyurkan Indonesia di tengah Asia
Melambangkan keagungan sejarah Nusa dan Bangsa
Taman Sari beserta emas perak Sri Ksetra
Dengarkanlah bualan bagai di Surga Indralaya
Taman puji turunan Maharaja Syailendra
Mendengarkan irama lagu Gending Sriwijaya.
Sekian postingan dari KLD, semoga postingan "Lirik Lagu Gending Sriwijaya Beserta Penjelasan Singkatnya" ini bermanfaat dan menambah wawasan kita semua. Jangan sungkan mengirimkan komentar baik kritik maupun saran kepada redaksi kami. Terima kasih dan sampai jumpa.
1 Response to "Makna, Arti dan Lirik Lagu Gending Sriwijaya"
woww ini blogger pertama yang saya kunjungi dan paling bagus berjudul kumpul lanlagu :) maju terus mas :)
Posting Komentar